KEMBALIKAN AUDISI PB DJARUM

KEMBALIKAN AUDISI PB DJARUM

Dimulai
8 September 2019
Mempetisi
Komisi Perlindungan Anak dan 3 penerima lainnya
Tanda tangan: 425Tujuan Berikutnya: 500
Dukung sekarang

Alasan pentingnya petisi ini

Dimulai oleh Yantii Official

Pb djarum baru saja mengumumkan untuk berhenti melakukan audisi beasiswa bulutangkis. Ini tentu saja mengubur mimpi para anak yang mau berprestasi. Hal ini diambil oleh djarum terkait desakan kpai tentang eksploitasi anak. Namun dimanakah unsur eksploitasinya? 

Bukankah dari djarum lahir atlet-atlet dunia? Yah, kevin sanjaya, mohammad ahsan, lilyana natsir, tontowi ahmad berasal dari klub djarum. 

Saya rasa tidak ada sama sekali unsur eksploitasi. Mereka merekrut, membimbing dan membina atlet dari kecil hingga menjadi pahlawan tanah air yang mengharumkan bangsa di kanca dunia. 

Kami memohon kepada para petinggi olahraga agar segera menindaklanjuti hal ini. Agar kedepannya tidak banyak anak yang kecewa karena diberhentikannya audisi ini. 

Pb djarum sukses mencetak atlit-atlet profesional dan berprestasi. Semua fasilitas diberikan kepada para atlet di pb djarum. Tidak ada eksploitasi di dalamnya. Kalaupun ada, tidak mungkin anak-anak itu mau dan bertahan di pb djarum. Buktinya mereka secara beramai-ramai dan bersaing untuk bisa bergabung dengan pb djarum. Soal prestasi, tidak usah ditanyakan lagi.. 

Tolong kembalikan audisi pb djarum...

Terimakasih.. 

Dukung sekarang
Tanda tangan: 425Tujuan Berikutnya: 500
Dukung sekarang